Timika (suaramimika.com) – Untuk mendukung tugas kepolisian di tengah masyarakat, maka Polres Mimika mendapatkan tambahan 5 personel Bintara remaja, Angkatan 53 Tahun Anggaran 2025.
Penyambutan 5 bintara remaja di Mapolres Mimika ditandai dengan tradisi penyiraman air kembang yang dipimpin Wakapolres Mimika, Kompol Junan Plitomo pada Jumat (23/1/2026).
Wakapolres Mimika mengatakan 5 bintara remaja ini ditempatkan di Polres Mimika sesuai dengan surat telegram dari Kapolda Papua Tengah.
“Penyambutan kita lakukan sesuai tradisi penyambutan,” ucap Kompol Junan.
Menurut Wakapolres bahwa 5 bintara remaja ini, selanjutnya akan mengikuti masa orentasi sambil menunggu evaluasi. (Yero)


















